Essay adalah sebagai karangan pendek mengenai suatu masalah yang kebetulan menarik perhatian untuk diselidiki dan dibahas. Pengarang mengemukakan pendiriannya, pikirannya, cita – citanya dan sikapnya terhadap suatu persoalan yang disajikan. Diadakannya essai yaitu untuk membuka pemikiran mahasiswa supaya lebih aktif dan kritis terhadap suatu permasalahan yang ada dalam suatu fenomena atau fakta yang ada dalah kehidupan sehari – hari atau dengan tema yang ditentukan dalam suatu kegiatan essai tersebut.

Essai itu sendiri selalu di laksanaakan di Fakultas Ekonomi Universitas Garut jurusan Akuntansi S1 yaitu yang menyelenggarakannya Himpunan Mahasiswa Akuntansi S1 (HIMA AKSI). Kemajuan ilmu pengetahuan bahwa ilmu ekonomi sangat berguna dan bermanfaat dalam kehidupan sehari – hari. Demikian ilmu pengetahuan menempatkan kedudukannya sejajar dengan ilmu lain. Essai merupakan jenis karangan yang hendak mengekspresikan opini, gagasan, atau pandangan seseorang tentang aspek tertentu sesuai dengan tema yang ditentukan. Oleh karena itu, mahasiswa diharapkan dapat mengkomunikasikan kepada pembaca mengenai berbagai gagasan dan informasi yang dilengkapi dengan data dan fakta sebagai hasil analisis disertai argumentasi yang logis dan rasional. Dan juga dalam pembuatan essi panitia memberikan ketentuan – ketentuan yang harus dilaksanakan oleh peserta dalam pembuatan essai. Essai tersebut harus jelas serta dapat dipahami oleh pembaca atau audiens. Supaya audiens bisa memberikan keritikan atau sanggahan serta pendapatnya terhadap essai dibuat oleh peserta lomba essai.

Kegiatan essai di Fakultas Ekonomi Universitas Garut selalu dilaksanakan setiap tahunnya, karena selain untuk membuka wawasaran mahasiswa melalui essai juga dapat melihat sampai mana perkembangan otak atau pemikiran serta kritis seorang mahasiswa terhadap fakta atau masalah yang ditentukan dan berhubungan dengan kehidupan yang nyata dan juga bagaimana cara menyelesaikan atau saran yang diberikan terhadap permasalahan yang ada serta bagaimana seorang mahasiswa menyikapinya. Meskipun kegiatan essai di Fakultas Ekonomi Universitas Garut kegiatannya kurang diminati oleh mahasiswa lain tapi kami sebagai panitia selalu membuka buat peserta yang kritis dan ingin menyampaikan pemikirannya karena kami merupakan wadah bagi mahasiswa – mahasiswa jurusan Akuntansi S1 untuk menyampaikan gagasan atau pemikirannya. Dalam kegiatan essai, kami menyiapkan juri untuk memberikan atau menilai essai yang dibuat oleh peserta dan memberikan komentarnya terhadap essai yang dibuat oleh peserta. Apakah essai yang dibuat peserta sudah baik atau kurang dalam penulisannya serta bagaimana pandangan atau penguasan peserta essai dalam mengemukakan ide atau gagasannya. Dalam kegiatan essai, juri selalu berjumlah 3 orang dan juri itu sendiri berasal dari Dosen Universitas Garut juga. Tapi yang kami harapkan untuk kedepannya yaitu Juri bukan hanya dari Universitas Garut tapi juga berasal dari luar misalnya dari Ikatan Akuntansi Indonesia atau orang yang memang dipandang mempunyai kualitan atau kompetensi yang lebih baik oleh Mahasiswa.

Kemudian juga, dalam kegiatan essai kami selalu memberikan apresiasi kepada peserta yang mendapatkan penilaian terbaik dari para juri. Misalnya dengan memberikan uang dan bentuk penghargaan seperti sertifikat atau piagam serta memberikan buku bacaan untuk memperluas lagi pemikiran atau ilmu yang kita dapatkan. Tapi selain memberikan apresiasi kepada peserta kegiatan kami juga memberikan penghargaan atau kenang – kenangan yang kami berikan kepada juri sebagai tanda terimakasih kami kepada juri dalam bentuk piagam atau plakat.

Dalam kegiatan essai, supaya peserta serta audiens tidak bosan terhadap acara tersebut, kami juga selalu menyuguhkan hiburan seperti live music atau hiburan lainnya, karena manusia itu tidak selalu fokus selama berjam – jam melainkan fokusnya manusia hanya dalam waktu 30 menit saja. Live music yang disuguhkan juga merupakan mahasiswa fakultas ekonomi yang mempunyai bakat dalam bidang seni, karena selain wadah untuk menyampaikan aspirasi mahasiswa kami juga memberikan kesempatan kepada mahasiwa yang ingin menyampaikan bakatnya kepada seluruh mahasiswa melalui musiknya.

Setelah acara hiburan selesai dan pembagian hadiah kami menutup acara dengan sesi photo sebagai kenang – kenangan dan untuk dokumentasi kami di akhir periode sebagai laporan pertanggungjawaban kami terhadap kegiatan tersebut.

Demikian gambaran dari kegiatan lomba essai Himpunan Mahasiswa Akuntansi S1 Fakultas Ekonomi Universitas Garut. Kami sebagai paitia menerima saran atau keritikan dari semuanya untuk kemajuan kedepannya serta kami juga menerima saran untuk kegiatan yang lainnya supaya lebih baik lagi dari kegiatan lomba essai.