Apa itu Program Studi Bisnis Digital?

Program studi baru di Indonesia yang tepat untuk menyikapi Era Revolusi Industri 4.0 melalui pembelajaran Bisnis Digital. Program Studi Bisnis Digital Universitas Garut adalah tempat yang sangat baik untuk proses penerapan teknologi digital, menemukan kembali model bisnis dan mengubah produk perusahaan dan pengalaman pelanggan—menginovasi produk yang menciptakan nilai baru dan menghubungkan orang dengan berbagai hal, wawasan, dan pengalaman. Kurikulumnya yang luas meliputi strategi dan tata kelola teknologi informasi, transformasi bisnis digital, kreativitas, inovasi, desain dan teknologi pemasaran, membuatnya dikenal dengan istilah Gaya Bekerja Modern.

 

Model Pembelajaran

  • menerapkan pengetahuan teoritis dan teknis yang luas tentang praktik bisnis dalam konteks yang beragam.
  • memberikan saran dan panduan mengenai operasi bisnis digital, strategi, kepemimpinan, transformasi organisasi, teknologi keuangan, pemasaran digital, cybercrime, serta privasi dan standar etika.
  • menganalisis informasi untuk membuat keputusan bisnis yang efektif.
  • menyelesaikan masalah yang kompleks dalam berbagai konteks.
  • mengkomunikasikan data dan konsep bisnis kepada audiens yang beragam.

Prestasi Mahasiswa

Diaz Raehan Restu Adji

Mahasiswa Prodi Bisnis Digital Fakultas Ekonomi Univeritas Garut memenangkan kejuaraan 1 Medali Emas dan 2 Medali Perak Cabang Olahraga Arum Jeram pada PORKAB Garut 2021.

Wildan Muhammad Qurtubi

Telah meraih Juara 2 pada Lomba Foto Gerakan Nasional Revolusi Mental 2022 yang diselenggarakan oleh Kemenko PMK melalui Gugus Tugas Gerakan Nasional Revolusi Mental (GTN GNRM).

Revolusi mental adalah gerakan untuk mengubah cara pandang, cara pikir, sikap, perilaku, dan cara kerja bangsa Indonesia yang mengacu nilai-nilai integritas, etos kerja, dan gotong royong berdasarkan Pancasila yang berorientasi pada kemajuan, agar Indonesia menjadi negara yang maju, modern, makmur, sejahtera dan bermartabat, dengan kata lain dapat disebut sebagai Gerakan Hidup Baru Bangsa Indonesia, bertumpu pada tiga (3) nilai-nilai dasar: integritas, etos kerja, dan gotong royong

Tim Mahasiswa Prodi Bisnis Digital

Meraih Juara 1 dan Juara Harapan 2 dalam Kompetisi PechaKucha Tingkat Nasional. Tim Juara 1 mempresentasikan “Talk With Olive” Tim Juara Harapan 2 mempresentasikan “D’eyes: an Application for The Blind” Kegiatan ini diselenggarakan oleh Universitas Putra Bangsa (UPB), Universitas Al-Irsyad Cilacap (UNAIC), Universitas Ngudi Waluyo (UNW).

Pecha Kucha adalah gaya presentasi di mana kalian menggunakan 20 halaman slideshow dengan 20 detik komentar per halaman. Artinya kalian punya waktu untuk presentasi selama 400 detik atau 6 menit 7 detik. Pecha Kucha bakal pas banget untuk kalian yang harus presentasi dengan batas waktu.

Intan Alya Khoerunnisa

Mahasiswa Baru Prodi Bisnis Digital telah melakukan presentasi pada International Conference Business Transformation and Contuinity for Economic Advancement (FEBIC).

Dengan Judul Paper Determining the KPI’s of SME Creation Garut Regency, Using Five Elements of Strategy.

Zildan Haryono

Mahasiswa Prodi Bisnis Digital telah melakukan presentasi pada International Conference on Sustainable Collaboration in Business, Technology, Information and Innovation (SCBTII).

Mukhamad Rudeina Xeonn

Mahasiswa Prodi Bisnis Digital Fakultas Ekonomi Univeritas Garut memenangkan kejuaraan 1 Medali Perunggu pada Pekan Olahraga (PORKAB) Kabupaten Garut 2021

Tim Mahasiswa Prodi Bisnis Digital

Telah Meraih Juara 3 pada Lomba Essay Ilmiah Mahasiswa Ekonomi dan Bisnis Tingkat Nasional yang Diselenggarakan oleh Universitas Ngudi Waluyo (UNW) 2022.

Dengan mengusung tema essay “Penggunaan Media Sosial sebagai Upaya Pembangunan SDM”.

 

Virly Cahyani

Telah meraih best paper dan melakukan presentasi pada International Conference on Sustainable Collaboration in Business, Technology, Information and Innovation (SCBTII), dengan judul Analysis Of Financial Literacy Factors For SMES bersama Dosen Prodi Bisnis Digital Fakultas Ekonomi Eti Kusmiati, S.E., M.Ag.

Agna Hilyah

Telah melakukan presentasi pada International Conference on Sustainable Collaboration in Business, Technology, Information and Innovation, dengan judul paper Neural Network Algorithm for Classification of Student Graduation In Faculty of Economics, Universitas Garut bersama Dosen Prodi Bisnis Digital Fakultas Ekonomi Fikri Fahru Roji, S.T., M.Kom.

Mahasiswa MBKM

Virly Cahyani

Telah terplih pada Kegiatan Program Magang dan Studi Independen Bersetifikat (MSIB) yang merupakan salah satu program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) di Power Academy E-Commerce: Start Up, Smart Up & Scale Up.

Moch. Agung Muharam Nashrudin

Telah melaksanakan Pertukaran Mahasiswa Merdeka 2022 ke Universitas Andalas (UNAND) Padang Sumatera Barat.

Dea Nurmastin Novianti

Telah melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata Tematik LLDIKTI Wilayah 4 di Desa Mandapajaya, Cilebak, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat  

Virly Cahyani

Telah terpilih pada Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat Kampus Merdeka (MSIB) 2023 di Commercial Internship Reckitt Indonesia (Sales) pada PT Rekitt Benckiser Indonesia, ini merukapan program MSIB kedua bagi virly cahyani.

Dea Nurmastin Novianti

Telah terpilih pada Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat Kampus Merdeka (MSIB) 2023 di PT Cipta Konsultan International (CIAS) & WIR Group sebagai Metaverse Asset Creation + Commercialization.

Agna Hilyah

Telah terpilih pada Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat Kampus Merdeka (MSIB) 2023 di Start Up IT and Consultant Celerates sebagai Data Analyst