Sabtu, 01 Oktober 2022 Mahasiswa Universitas Garut khususnya pada Prodi S1 Manajemen mengikuti Industrial Visit “Business & Product Development Pasca Pandemi Covid-19” di The Great Asia Afrika Bandung. Adapun mahasiswa yang mengikuti seminar tersebut yaitu Muhammad Exsel AS, Asep Wildan, Zaky Mubarok, Agus Solihin, Wita Herlina, Amelia Triani, Salsabila, Risma, Ratna Wulandari, Ucu Musaropah dan peserta lainnya.

Secara Umum materi seminar mengenai bagaimana cara kita dalam berbinis serta meningkatkan kualitas produk pasca pandemi covid-19 yang di sampaikan oleh Perry Tristanto. Dalam materi seminar yang di sampaikan oleh beliau dapat ditarik secara garis besar mengenai pengetahuan manajemen strategik dalam bisnis, pengetahuan manajemen resiko dalam bisnis pasca pandemi, penerapan manajemen dalam dunia bisnis, penelusuran informasi sebagai bagian dari peningkatan produk dalam UMKM serta tata cara mengelola usaha yang baik dan benar agar dapat diminati banyak orang. Mengenai seminar ini tentunya dapat menambah banyak ilmu baru agar dapat bangun dari pasca pandemi covid-19.

Setelah mengikuti acara seminar tersebut khususnya kepada mahasiswa generasi milenial agar dapat mengimplementasikan penerapan manajemen dalam organisasi, bisnis dan hal lainnya. Karena itu semua akan berdampak sangat baik bagi kehidupannya di masa sekarang dan masa yang akan datang.