Kamis, 26 Mei 2022, Workshop Inkubasi Bisnis bersama Bpk. Risan Awaludin, S.Si (Advisor KBM) yang diselenggarakan oleh Prodi Bisnis Digital Fakultas Ekonomi Universitas Garut. Workshop Inkubasi ini adalah tahap awal meliputi pelatihan teknis dan manajemen, pendampingan legalitas usaha, pembuatan business plan, uji coba produksi, dan pendampingan pendaftaran HKI dan lain-lain.
Pada kegiatan lomba ini memiliki maksud dan tujuan sebagai berikut :
- Kegiatan ini dilaksanakan untuk mengembangkan pengetahuan para pelaku bisnis untuk menjadi inkubator bisnis yang lebih baik.
- Menyalurkan informasi mengenai pengetahuan inkubasi bisnis
- Workshop ini merupakan mekanisme transfer skill/ kemampuan kepada para peserta workshop. Dalam proses inkubasi akan terdapat beberapa traning yang diberikan kepada tenant khususnya pada bidang-bidang praktek penting pada pengelolaan keuangan, pencatatan dan pelaporan keuangan, menbangun sistem manajemen mutu, leaderships dan lain-lain.